TANJUNGPINANG, GURINDAM.TV — Ada seorang polisi wanita sambil menggendong anak kecil tegak berdiri di depan pintu masuk di sebuah gereja di Jalan Wonosari Kota Tanjungpinang, Jum’at (25/12) malam. Polisi wanita itu bernama Briptu Veranika Sumantri. Anggota Satuan Bimas Polresta Tanjungpinang.
Malam itu Vera memang mendapat tugas dari satuannya untuk membantu melakukan pengamanan perayaan Natal di sebuah gereja di Tanjungpinang. Karena jiwa Bhayangkara yang melekat kuat dalam dirinya serta panggilan jiwa pengabdiannya yang besar terhadap masyarakat, Veranika tetap berangkat menunaikan tugas yang sudah menjadi tanggung jawabnya sebagai pengayom masyarakat.
Meski Vera menyadari selain sebagai seorang Bhayangkara, dirinya juga seorang ibu dari seorang balita yang dikasihinya. Karena itu demi sebuah tanggung jawab sebagai abdi masyarakat, Vera tetap melaksanakan tugas meski harus menggendong anaknya yang masih kecil.
Bersama beberapa orang polisi lainnya, Vera yang merupakan juga seorang ibu berusia muda tetap melaksanakan tugas dengan penuh kedisiplinan. Buah hati yang digendongnya sama sekali tidak membuat tugas yang diembannya terganggu. Bahkan sang anak seperti sudah memahami apa yang dilakukan ibunya sehingga meski dalam situasi malam dan dalam gendongan, anak itu tetap kelihatan ceria.
Seorang ibu memang tetaplah ibu. Meski dia harus mengangkat senjata di medan perang, meski dia harus berkubang dalam lumpur pertempuran, dia tidak akan melupakan si buah hati yang dikasihinya. Dia tetap curahkan kasih sayangnya meski tanggung jawab besar dalam pengabdian harus dia tunaikan.
Selamat bertugas Bu Polwan. Sentuhlah masyarakat dengan kasih sayangmu sebagai mana sentuhan kasih sayang yang engkau berikan kepada buah hatimu.
(Suyono Saeran/ Pit )